Biasanya kalau teman ulang tahun, kita pasti membelikan teman kita hadiah dan juga memberikan teman kita tersebut surprise. Lain halnya dengan Blogger Crony, di ulang tahun Blogger Crony yang ke-4 tahun memberikan saya dan teman-teman blogger pengalaman berupa keseruan yang tak terlupakan di kota Bandung. Wah? Pengalaman apa tuh? Jadi saya diberikan kesempatan untuk liburan, senang-senang, belajar dan bertemu dengan para blogger-blogger kece yang sebelumnya hanya saya kenal lewat media sosial. Kali ini saya bertemu dengan 100 blogger dari berbagai daerah, ada yang dari JABODETABEK, Bandung, Jawa Timur, Jawa Tengah dan daerah lainnya. Semuanya dipertemukan di acara Blogger Day ini.
Blogger Day diadakan pada 2-3 Maret 2019 di kota Bandung. Mulanya saya daftar lewat form yang disebarkan oleh Blogger Crony dengan harapan bisa diberikan kesempatan bertemu dengan teman blogger lainnya. Dan rasa senang itu terbayar ketika saya mendapat email, yang mengatakan bahwa saya adalah satu dari 100 blogger yang diberi kesempatan untuk ikut acara ini. Suatu kebanggaan tersendiri untuk saya bisa turut merayakan hari ulang tahun Blogger Crony. Kebetulan saya sedang berada di Bandung, jadi saya tidak ikut berangkat bareng dengan teman-teman blogger dari JABODETABEK.
Sabtu, 2 Maret 2019 (Bermain di Trans Studio Bandung)
Ini adalah kali pertama saya untuk main ke Trans Studio Bandung, parah sih! Tapi karena hal tersebut lah yang membuat saya jadi semakin excited. Sebelumnya saya sudah cari informasi mengenai Wahana Trans Studio Bandung, karena nyali saya cemen, saya cari wahana yang seru-seru aja. Ternyata banyak sekali pilihan Wahana di Trans Studio Bandung yang bisa kita cobain.